Modern
Twist!
Ragam
busana bergaya sporty bisa tampil modern dan fleksibel
dikenakan untuk beragam occasion.
Oleh, Adi Surantha.
Keindahan
laut selalu tak pernah habis jadi inspirasi, terutama untuk kreasi
fashion. Contohnya
saja dengan label Nautica yang senantiasa setia pada inspirasi sport
dan gaya hidup bahari yang kental. Musim ini khusus untuk koleksi
sportwear wanita
Spring 2014, gaya klasik label asal Amerika Serikat ini mengambil ide
oleh eksotisnya perairan dan arsitektur Mediterania. Beberapa koleksi
hadir lebih modern dengan
twist pada detail,
warna dan motif.
Sapuan
warna biru, putih dan merah yang kental pada gaya busana Nautica
hadir melalui elemen fashion yang bebas Anda padankan. Musim ini,
beberapa celana denim biru, sweater
dan terusan rajutan memiliki potongan klasik yang kasual dengan twist
beberapa detail hardware
yang stylish.
Beberapa
nuansa mediterania lainnya juga hadir pada permainan color block
dengan warna lebih semarak dan chic.
Komposisi warna biru juga dieksplorasi lebih maksimal mulai dari
nuansa lembut gelap pada beberapa atasan. Sedangkan warna lainnya
seperti hijau lemon tampil lebih segar pada beberapa luaran jaket
anorak. Ragam corak dan detail seperti gingham, floral,
eyelet di atas material linen
yang lebih fun dan
modern.
Cosmo
juga terpikat pada beberapa
koleksi berpotongan tailored
namun kasual. Koleksi ini bisa mengakomodir gaya akhir pekan Anda
dengan ragam occasion.
Misalnya saja blazer
dengan corak seersucker, sleeveless dress hingga celana
pendek dengan corak floral bernuansa
biru pastel dan pink
yang juga sedang tren musim ini.
Ide
gaya sporty memang tak
pernah habis dieksplorasi dalam kreasi fashion.
Gaya kasual dan modern
yang jadi kekhasan sportwear seakan
tak pernah tergilas tren apapun di setiap musim fashion.
Seperti yang dibuktikan oleh Nautica, inspirasi dari sporty
atau nautikal yang
memang DNA sejatinya, hadir lebih fleksibel dan chic
dengan permainan warna, detail hingga material yang sedang hot
musim ini.
No comments:
Post a Comment