PARIS FASHION WEEK AW 2017/2018

PARIS FASHION WEEK AW 2017/2018

Tuesday, March 11, 2014

FASHION WEEK REPORT: PARIS FASHION WEEK. WOMEN'S WEAR SPRING SUMMER 2014

PARIS 

Paris, menutup fashion week musim ini dengan kemegahan peragaan busananya, seperti yang selalu terjadi di panggung Chanel atau Louis Vuitton. Berita tentang lengsernya desainer Marc Jacobs dari Louis Vuitton setelah memimpin selama 16 tahun, juga menjadi perbincangan di seluruh khalayak mode penjuru dunia. Dari situ pun Paris membuka lembaran sejarah mode barunya: Paris menahbiskan dan membutuhkan perancang baru dan muda untuk kejayaan fashion-nya. Paris pun yang mewarisi tradisi couture fashion mempresentasikan koleksi bernapas high-end fashion dengan semangat kontemporer dan urban. Kekuatan dari history rumah mode akan terus dingat banyak generasi jika tetap dalam standar kualitas dan ide yang avant-garde. Seperti yang terjadi di Balenciaga kreasi Alexander Wang, Ricardo Tisci untuk Givenchy atau Christian Dior oleh Raf Simons, inspirasi lintas gaya jalanan mampu disandingkan di tahkta adibusana dengan riasan detail-detail couture yang spektakular. Kisah perjalanan fashion dan seni pun kembali bersemi, dengan banyaknya kreasi bernapas seni yang segar di presentasi Chanel, Celine hingga Alexander McQueen. Teknik yang mumpuni dalam menggarap desain, fabric, hingga potongan-potongan yang menggoda pasar global seakan tetap membuat butik-butik label Paris terus jadi antrean belanja pelanggan setianya.




























No comments:

Post a Comment