REFORMASI GAYA
Bukan hanya wajah politik negeri kita saja yang terus membutuhkan reformasi, gaya Anda juga butuh perubahan supaya hidup dan gaya Anda naik kelas!
Oleh, Adi Surantha
Hi dude! Walau fashion pria terus mengalami kemajuan, namun Cosmo tahu setiap pria mampu memutuskan yang terbaik bagi dirinya. Terutama soal berbusana jika para desainer di Paris , Milan, New York dan London berlomba untuk menawarkan beragam koleksi tematik untuk musim fashion yang sedang berlangsung, Anda pasti sudah tahu jelas item apa yang akan Anda beli setiap musimnya. Contohnya kemeja putih Boss Black yang terus Anda beli karena kemeja putih lama sudah memudar warnanya, polo shirt Lacoste yang selalu menemani aktivitas akhir pekan Anda atau oxford shoes dari Salvatore Ferragamo yang selalu menggoda seperti godaan pasangan Anda. Namun tentunya di balik sesuatu yang mengulang, kejenuhan bisa terasa. Padahal Fashion bisa Anda gunakan sebagai media “senang-senang”, dijadikan kegemaran baru mengalahkan hobi futsal atau permainan PlayStation Anda, rutinitas juga mampu diselingi dengan kegemaran baru yaitu bergaya. Jika kemacatan dan demonstrasi yang tiada akhir terus mengisi hari-hari Anda, hadapi dengan terapi padu padan atau mencoba elemen fashion yang baru. Contohnya, jika Anda terbiasa mengenakan kemeja putih, cobalah dusty pink atau warna pastel lainnya, jika Anda hanya melangkah dengan oxford shoes, kenapa tidak mencoba ankle boots? Cara untuk meningkatkan koleksi elemen fashion Anda sudah tentu dengan menerima tren fashion yang datang setiap musimnya, biarkan diri Anda terbuka dan mencoba yang ditawarkan desainer fashion. Walau Anda belum bisa terima “reformasi” gaya, namun setidaknya jatuh cinta melalui twist dalam porsi minimalis bisa dijadikan garis start eksplorasi gaya Anda. Untuk itu Cosmo merangkum beberapa tren dari koleksi musim semi dan panas 2012 yang bisa Anda adaptasi hingga pertengahan tahun ini.
LIFE IS SHORT
Ya, hidup itu pendek, jangan sampai sepanjang hidup Anda tidak mencoba celana pendek sebagai aksi gaya stylish Anda. Jika Anda hanya mengenakannya saat aktivitas rumah yang kasual kenapa tidak mencobanya ke acara koktil atau menghadiri acara bertema garden party teman Anda. Pilih material katun yang yang nyaman dengan potongan yang rapi atau aksen wrinkle dan padankan dengan atasan kemeja dan summer blazer.
SHINNY MOMENT
Ribuan pria wangi memadati resepsi pernikahan teman Anda di hotel bintang lima ternama, Anda pun kehilangan momen untuk bertemu dengan teman lama Anda yang juga menghadiri resepsi tersebut. Apa sebabnya? Bisa jadi Anda tampil seragam yang membuat Ana kesulitan mencari teman lama Anda. Seragam tersebut hadir melalui setelan jas hitam, kemeja putih dan skinny tie hitam yang memenuhi para undangan, so bored!. Lihat beberapa koleksi runway ini, ada pilihan setelan jas bermaterial mengilap, jika belum percaya diri pilih palet natural dari aba-abu atau navy blue untuk ekperimen awal Anda.
LOST IN THE CITY
Cosmo tahu Anda pria urban yang selalu dinamis dengan ragam aktivitas yang penuh pilihan. Namun mecoba gaya safari bukan berarti membuat Anda pria adventurous yang gemar hilang di hutan belantara. Gaya safari hadir melalui luaran jaket parka, jaket military atau jaket berdetail multisaku dalam palet natural seperti cokelat, abu-abu bahkan kuning dan oranye berkomposisi pastel. Pilih material linen atau cotton agar adaptif di kenakan di bawah terik Matahari perkotaan.
SECRET GARDEN
Anti Floral! Ya bro' beberapa dari pria sering meneriakkan hal itu, tapi jangan selalu melabel motif floral mencerminkan karakter pribadi yang feminin. Tren musim ini membuktikannya, pilihan motif floral atau tumbuhan lain dengan desain digital prints atau vintage prints pas dijadikan inspirasi gaya pantai atau pesiar Anda.
No comments:
Post a Comment