PARIS FASHION WEEK AW 2017/2018

PARIS FASHION WEEK AW 2017/2018

Sunday, March 13, 2011

FLY

PEKAN GAYA VAKANSI

Presentasi resor atau cruise collection 2011 menggelar fashion statement yang mengandalkan gaya modern dan sophisticated.

Awal tahun di perputaran tren mode koleksi resor atau cruise memasuki gilirannya. Untuk tahun ini beberapa rumah mode ternama melansir koleksi pria dengan gaya berbusana liburan atau pesiar yang menginspiratif terutama untuk gaya busana negara tropis seperti Indonesia. Koleksi ini juga bisa juga disebut pre-collection atau persiapan koleksi sebelum koleksi utama musim semi dan panas 2011, seperti yang dikumandangkan Louis Vuitton. Dari beberapa rumah mode yang melansir koleksi resor, berikut rangkuman tren yang bisa mengakomodir gaya busana traveling Anda.

Petualangan Safari

Beragam elemen fashion dengan palet natural seperti cokelat dan khaki hadir pada plihan kemeja bermaterial kasual seperti linen maupun katun. Pilihan detail multisaku pada bagian depan kemeja juga memberikan aksen yang gaya sekakligus fungsional. Contohnya saja yang dilansir oleh label asal Inggris, Burberry Prorsum dengan kemeja berkerah minimalis, potongan ramping dan dipadukan dengan celana pipa dan skinny belt bermaterial kulit. Gaya modern dan sederhana ini bisa diadaptasikan untuk aktivitas liburan perkotaan atau ke tempat-tempat situs bersejarah.

Taman Bunga

Beragam motif floral meniduri banyak kemeja katun yang tipis dan melayang pada rumah mode asal paris, Chanel. Karl Lagerfeld yang mengadakan presentasi koleksi resor di Saint Tropez mengangkat keriaan mode bohemia yang marak di era 70-an pada koleksi cruise 2011. Motif bunga hadir pada kemeja dengan pilihan palet pastel yang lembut, untuk tampilan unik perancang asal Kanada ini memberikan aksen dobel atau luaran seperti dua kemeja. Untuk bawahan celana off white hingga denm beraksen washed bisa mengakomodir gaya liburan koktil Anda di pantai.

Biru Samudera

Inspirasi maritim tak lelah dieksplor untuk mode resor. Beragam palet biru dan komposisinya hadir pada beberapa elemen fashion. Contohnya saja kemeja linen biru laut hingga celana chinos biru pastel. Burberry Prorsum melansir celana pipa berpalet navy blue yang dipadankan dengan blazer biru. Begitupan dalaman rajutan yang hadir dengan motif nautikal bergaris biru. Potongan ramping memberikan kesan muda. Celana kargo berdetail saku maksimalis kreasi Paul Helbers dari Louis Vuitton hadir lebih chic dengan sapuan palet biru terang. Sedangkan pilihan luaran jaket baseball nuansa sporty menjadi lebih stylish dengan permainan blok warna biru pada badan jaket. Bagian, pundak, depan jaket digabungkan dengan permainan material seperti denim, nylon dan suede dan warna komposisi biru tentunya. Palet ini bisa menjadi pegangan untuk wardrobe liburan Anda.

Urban Attitude

Semenjak Frida Giannini mengomandani rumah mode Gucci, pria Gucci berubah citra menjadi lebih chic, muda dan rebellious. Koleksi cruise tahun ini hadir dengan padanan jaket kulit dan celana chinos beragam warna primer hingga natural. Kunci gaya yang selalu dihembuskan Gucci adalah tak pernah bosan dengan siluet ramping, beragam celana hingga luaran hadir dengan potongan pas badan. Gaya liburan ala Gucci mengajak gaya berbusana yang fleksibel untuk dikenakan saat liburan pantai, perkotaan hingga gaya pesta koktil yang semi formal sekalipun

Beragam koleksi cruise 2011 yang dilansir setiap rumah mode ternama hadir dengan perpaduan inspirasi gaya yang variatif. Namun jika kita mengambil sarinya seluruh koleksi dari banyak label sepakat untuk menawarkan gaya liburan yang modern dan sophisticated dengan pilihan desain, warna dan motif yang easy dan kasual.


No comments:

Post a Comment